Mudik adalah sebuah tradisi yang sangat erat dengan budaya orang indonesia. Momen mudik juga sangat dinantikan, pasalnya, banyak cerita dan pengalaman menarik yang terhampar sepanjang perjalanan pulang menuju kampung halaman. Berkumpul dengan segenap sanak saudara di kampung membuat lebaran semakin berkesan bagi banyak orang.
Setiap pemudik pastinya menginginkan perjalanan mereka bisa aman hingga sampai di kampung halaman. Untuk mewujudkan hal tersebut pemudik wajib sekali mempersiapkan segala sesuatunya yang berkaitan dengan persiapan mudik. Nah bagi kamu yang berencana melakukan mudik pada tahun ini, wajib banget untuk menyimak tips mudik lebaran tahun 2023 yang telah kami susun dibawah ini.
Baca juga: 5 Perlengkapan Mudik yang Wajib Dibawa saat Lebaran
Mengenal Istilah Mudik Lebaran
Sebelum kita membahas tips mudik lebaran, kami ingin membawa Anda untuk mengenal arti dari istilah mudik itu sendiri. Uniknya masih banyak dari kita yang masih salah kaprah mengenai arti dari istilah mudik yang sering diartikan sebagai “Mulih Dilik” yang merupakan bahasa jawa dengan arti pulang sebentar.
Namun berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Mudik memiliki arti “pulang ke kampung halaman” dan mengutip Surat Edaran Nomor 13 Tahun 2021 menyatakan bahwa mudik adalah kegiatan pulang kampung pada hari raya idul fitri, yang kini menjadi arti dari istilah mudik yang resmi.
Momen Mudik banyak dijadikan pengingat akan darimana seorang itu berasal sehingga dapat lebih bersyukur akan pencapaian yang telah seorang capai selama ia merantau di kota besar. Menyambung tali silaturahmi dengan saudara di kampung yang mungkin terputus selama merantau.
Tips Mudik Lebaran Aman
Bagi pemudik, selamat dalam perjalanan menuju kampung halaman adalah hal yang diidamkan. Maka dari itu, penting rasanya buat para pemudik untuk mempersiapkan segala hal yang akan membantu pemudik untuk tetap aman selama mudik tahun ini. Berikut kami berikan tips mudik lebaran aman pada tahun 2023.
1. Mempersiapkan Kendaraan dan Logistik Sebelum Berangkat
Tips mudik aman yang pertama adalah memastikan kendaraan yang akan digunakan mudik dalam kondisi yang prima, pastikan bahwa Anda telah melakukan persiapan yang cukup, termasuk melakukan perawatan kendaraan seperti mengganti oli, cek rem, dan mengecek kelistrikan. Pastikan juga bahwa Anda telah mengisi bahan bakar yang cukup dan membawa alat pemantauan ban seperti pengukur tekanan udara dan dongkrak.
Selain itu, pastikan juga untuk membawa semua dokumen yang diperlukan seperti SIM dan STNK, serta persediaan obat-obatan dan perlengkapan pribadi lainnya. Jangan lupa membawa makanan dan minuman yang cukup, terutama jika Anda melakukan perjalanan jarak jauh.
2. Mempersiapkan Kondisi Fisik
Kondisi tubuh yang prima adalah salah satu syarat yang harus dipatuhi oleh para pemudik, dengan kondisi tubuh yang baik maka konsentrasi dalam berkendara menuju kampung halaman bisa semakin maksimal, sehingga menghindari kecelakaan yang tak hanya merugikan diri sendiri namun bisa berdampak pada keselamatan orang lain.
Pemudik wajib sekali menjaga kesehatan sebelum melakukan perjalanan mudik dengan melakukan olahraga, tidur yang cukup dan mengkonsumsi makanan bergizi serta suplemen pendukung. Dengan mengimplementasi hal diatas dijamin kesehatan tubuh pemudik akan sangat fit dalam menghadapi mudik lebaran.
3. Tidak Membawa Muatan Berlebihan
Pada Saat Mudik lebaran kita sering sekali melihat Mobil bahkan motor yang membawa muatan yang berlebihan. Meski barang tersebut sebenarnya adalah buah tangan yang dibawa pemudik, namun, jika kuantitas barang yang diangkut berlebihan maka akan sangat membahayakan keselamatan Anda dan Pemudik lainnya.
Jika Anda membawa muatan barang yang berlebihan maka akan berdampak pada pergerakan kendaraan yang menjadi terbatas dan barang yang diangkut jika terlepas bisa membahayakan pengendara lainnya. Jika Anda harus membawa muatan barang yang banyak maka Anda bisa menggunakan jasa Ekspedisi seperti Klik Logistics, Jika Anda berminat Silahkan Kunjungi laman Website di www.kliklogistics.com
4. Tentukan Rute Perjalanan
Tips mudik yang satu ini sangat berguna bagi pemudik yang menggunakan kendaraan roda 2 maupun roda 4. Pastikan Anda telah menetapkan rute terbaik menuju kampung halaman. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam menentukan rute perjalanan mudik Anda seperti ketersediaan Rest Area, tempat ibadah, bengkel, rumah makan hingga rumah sakit untuk keadaan darurat.
Dengan menentukan rute perjalanan yang tepat Anda dapat meminimalisir kemungkinan melewati jalan yang rawan akan kemacetan. Meskipun dalam praktiknya tidak ada mudik yang terbebas dari kemacetan, tapi dengan melakukan perencanaan yang matang Anda bisa sangat meminimalisir kemungkinan Anda akan Terjebak pada kemacetan yang parah.
5. Melakukan Pengamanan Ganda Pada Rumah Selama Ditinggal Mudik
Perjalanan mudik dan perayaan hari lebaran akan membuat Anda lebih lama Di Kampung halaman Anda. hal tersebut membuat Anda harus meninggalkan rumah Anda dalam waktu yang lama. Untuk menghindari tindak kejahatan yang mungkin terjadi terhadap kediaman Anda, rasanya sangat penting untuk memberikan pengamanan yang berlapis terhadap rumah Anda.
Anda bisa melakukan langkah preventif seperti menambah kunci ganda Atau Gembok pada setiap pintu rumah Anda, Anda juga wajib melakukan hal yang sama dengan kendaraan yang ditinggal didalam rumah. Anda bisa melakukan instalasi sistem smart home yang membuat Anda bisa melakukan pengawasan terhadap rumah secara daring dimanapun Anda berada.
6. Memesan Tiket Sejak jauh Hari
Tips Ini Berlaku Buat pemudik yang menggunakan Moda Transportasi Angkutan Umum seperti Bus, Kereta Api, Kapal Laut hingga Pesawat Terbang. Pastikan Anda sudah mencari tiket moda angkutan yang anda inginkan Minimal 3-2 bulan sebelum hari lebaran sehingga Anda bisa mendapatkan tiket dengan mudah dengan tarif yang normal. Karena bukan menjadi hal tabu, ketika kita memesan tiket mendekati hari lebaran maka harga akan meroket tinggi. Jadi Anda perlu mempersiapkan jadwal mudik Anda dengan tepat
7. Mempersiapkan Saldo E-Toll ataupun E-Money
Tips mudik yang satu ini mungkin terdengar cukup remeh, tapi tahukah Anda dampak besar yang akan dihasilkan jika Anda tidak mempersiapkan Saldo E-Toll ataupun E- Money Anda dapat menjadi sumber kemacetan yang sangat panjang.
Kasus kekurangan saldo saat mencapai gerbang Toll sering sekali disinyalir sebagai biang terjadinya kemacetan parah, hal ini dikarenakan kendaraan harus terhenti dan meminta bantuan staff tol untuk mengisikan saldo kartu mereka. Hal ini pastinya kan menimbulkan antrian sangat panjang yang hanya disebabkan oleh satu kendaraan yang kekurangan saldo. Untuk mencegah hal tersebut, pemudik harus aktif mencari informasi tarif tol yang akan dilalui agar dapat mempersiapkan saldo yang sesuai.
Baca juga: 7 Kue Khas Lebaran Terpopuler Pada Saat Hari Raya
Demikianlah Informasi dari kami mengenai tips mudik lebaran aman di tahun 2023. Semoga dengan membaca tips dari kami dapat membantu Anda mempersiapkan segala hal yang membantu Anda tetap aman ketika mudik.