Share This Post

Kota Makassar sebagai salah satu kota besar di Indonesia, yang memiliki berbagai spot-spot wisata religi yang dapat dikunjungi oleh masyarakat lokal maupun wisatawan. Makassar tentunya juga dikenal memiliki beberapa masjid besar, yang seringkali menjadi daya tarik para wisatawan untuk berkunjung, baik untuk beribadah maupun untuk.

Sejumlah masjid  di Makassar pastinya memiliki berbagai macam daya tarik, baik dari segi sejarah maupun dari segi arsitekturnya yang unik. Beberapa masjid di Makassar tentunya juga memiliki terbilang masuk dalam jajaran masjid terbesar, yang tersebar di beberapa wilayah. Untuk mengetahui masjid-masjid terbesar yang ada di Makassar tersebut, berikut ini akan kami jabarkan beberapa masjid terbesar yang ada di Makassar untuk dapat Anda ketahui.

banner makassar

Baca juga: Megah! Daftar 8 Masjid Terbesar di Palembang yang Wajib Dikunjungi

Masjid Terbesar di Makassar

Sebagai negara yang memiliki keberagaman dari segi budaya dan agama, salah satu kota di Indonesia, yakni Makassar memiliki sejumlah masjid terbesar dengan arsitektur dan sejarah dibaliknya. Berikut 5 daftar masjid terbesar di Makassar untuk Anda ketahui.

1. Masjid Raya Makassar

Masjid Raya Makassar letaknya berada di pusat Kota Makassar, yaitu di Jl. Bulusaraung, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Masjid ini mulai dibangun pada tahun 1948, hingga akhirnya pembangunan dapat terselesaikan pada tahun 1949. Masjid ini sudah mengalami beberapa kali renovasi, mulai tahun 1999 hingga tahun 2005.

masjid raya makassar
sumber: detik.com

Bangunan megah berarsitektur Timur Tengah berwarna putih ini mampu menampung hingga 10.000 jamaah, sehingga menjadikannya sebagai salah satu masjid terbesar dalam Asia Tenggara. Masjid Raya Makassar adalah peninggalan dari salah satu Jenderal terbesar di Sulawesi, bernama Jenderal M. Yusuf.

2. Masjid Besar Raya Pinrang

Masjid Besar Raya Pinrang memiliki lokasi yang strategis yang berada di tengah kota, di Jl. Sultan Hasanuddin, Pinrang, Kec. Watang Sawitto, Kab. Pinrang, Sulawesi Selatan. Masjid ini dapat menampung banyak jamaah, karena memiliki lahan seluas 2.101 meter persegi dengan status tanah wakaf.

masjid besar raya pingrang
sumber: celebes.id

Atap masjid ini terlihat berbeda dari masjid lainnya, karena desain atapnya dibuat bersusun tiga dan tidak memiliki kubah. Namun, bangunan berwarna hijau tosca ini memiliki empat menara pada masing-masing sudut bangunan utama pada masjid.

3. Masjid Al-Markaz Al-Islami

Masjid Al-Markaz Al-Islami ini berdiri tahun 1996 dan menjadi salah satu masjid terbesar dan megah di Kota Makassar. Masjid ini berlokasi di Jl. Masjid Raya No. 57, Timungan Lompoa, Kec. Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, yang dibangun atas gagasan dari Jenderal M. Yusuf. 

masjid al markaz al islami
sumber: fajar.co.id

Pembangunan masjid ini membutuhkan waktu hingga sekitar dua tahun lamanya, hingga kemudian diresmikan pada tahun 1996. Masjid yang terdiri dari tiga lantai ini, terbagi untuk menjadi beberapa ruangan yang difungsikan sebagai ruang sekretariat, aula, pendidikan, koperasi, perpustakaan, hingga kantor MUI Sulawesi Selatan.

4. Masjid Amirul Mukminin

Masjid Amirul Mukminin berdiri pada tahun 2000. Lokasi masjid ini berada di kawasan Pantai Losari, di Jl. Penghibur No.289, Losari, Kec. Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Masjid ini dikenal sebagai masjid terapung, karena masjid ini berdiri pada atas tumpukan beton yang didorong ke dasar laut. Ketika air laut sedang pasang, masjid ini akan tampak terlihat seperti masjid yang mengapung di atas air.

masjid amirul mukminin
sumber: kumparan.com

Masjid yang berdominasi warna abu-abu dan putih ini memiliki tiga lantai. Pada lantai dasar digunakan oleh jamaah laki-laki, lantai dua untuk perempuan, dan lantai tiga untuk mereka yang ingin menjalankan shalat sunnah, yang juga menjadi spot ideal untuk bisa melihat Pantai Losari.

5. Masjid 99 Kubah

Masjid ini memiliki bentuk yang unik, karena mempunyai 99 kubah berwarna oranye dan putih dengan latar belakang Pantai Losari. Bangunan ini dibangun pada tahun 2017, dan baru diresmikan pada tahun 2022. Bentuknya yang unik diprediksi membuat masjid ini dapat menjadi daya tarik dari Kota Makassar. Gubernur Ridwan Kamil menjadi salah satu dalang terciptanya Masjid 99 Kubah ini.

masjid 99 kubah
sumber: pegipegi.com

Berdasarkan beberapa sumber, sebelumnya mantan Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo  terinspirasi dari filosofi 99 Asmaul Husna dan ingin membuat landmark kota baru, yang kemudian meminta Ridwan Kamil untuk mewujudkan ide tersebut. Sehingga dibangunlah Masjid 99 Kubah.

Baca juga: Menarik! Ini 5 Daftar Masjid di Batam yang Memiliki Arsitektur Unik

Nah, itulah 5 masjid terbesar yang ada di Makassar yang dapat Anda kunjungi jika sedang berada di Makassar. Tentunya masjid-masjid di Makassar tersebut memiliki arsitektur dan nilai historis yang berbeda-beda, sebagai saksi bisu latar belakang dibangunnya masjid-masjid tersebut. Jadi, jika Anda sedang berkunjung ke kota Makassar, jangan lewatkan untuk mengunjungi daftar masjid di atas, baik untuk beribadah atau untuk menikmati keindahan masjid dan sekitarnya.

Kliklogistics

#Ongkirnya Murah
Terdengar Sampai Langit!

#OngkirnyaMurahTerdengarSampaiLangit!