kerajinan tangan di bandung

Share This Post

Bandung yang berada di Provinsi Jawa Barat ini merupakan salah satu tujuan wisata di Indonesia yang terdekat dari ibu kota, dan menjadi tempat referensi sebagai tempat untuk berlibur. Bandung juga seringkali menjadi pilihan ketika para pekerja ibu kota ingin memanjakan diri dari hiruk pikuk kemacetan dan gedung-gedung tinggi Jakarta.

Tidak hanya dikenal karena keindahan alamnya yang sangat memanjakan mata, Bandung juga dikenal sebagai gudangnya wisata heritage, kuliner, hingga menjadi gudangnya anak-anak muda kreatif dI Indonesia, yang banyak menghasilkan aneka ragam produk lokal atau kerajinan tangan.

Baca Juga: Wisata Kuliner Bekasi yang Wajib Dikunjungi Pecinta Makan!

Kerajinan Tangan di Bandung

Bandung dikenal banyak memiliki produsen kerajinan tangan yang bisa dijadikan sebagai cinderamata atau oleh-oleh, yang banyak disukai oleh masyarakat. Lalu, apa saja kerajinan dari Bandung yang bisa dijadikan buah tangan untuk orang-orang tersayang? Berikut kami berikan daftar kerajinan tangan dari Bandung yang dapat anda ketahui.

1. Batik

Batik adalah salah satu produk khas dari Indonesia yang di setiap daerahnya memiliki ciri khas motif dan keunikannya tersendiri berdasarkan asal daerahnya, salah satunya di Jawa Barat. Salah satu motif batik Jawa Barat yang berasal dari Cirebon, yaitu batik Megamendung.

Walaupun Bandung bukan kota penghasil batik, namun Bandung juga memiliki sejumlah produsen lokal yang juga membuat kerajinan batik. Anda dapat menemukan ragam batik dan aneka tekstil dengan harga terjangkau dan berkualitas tinggi di pusat perdagangan pasar baru. Berbagai macam batik bisa anda temukan, baik untuk dijadikan buah tangan maupun untuk pemakaian pribadi untuk berbagai acara.

2. Angklung

Angklung adalah sebuah alat musik tradisional khas Jawa Barat yang terbuat dari bahan bambu. Cara memainkan alat musik ini yaitu dengan cara digoyang-goyangkan agar dapat mengeluarkan suara yang indah.

Anda bisa mengunjungi wisata rekreasi edukatif Saung Mang Udjo yang beralamat di Jalan Padasuka No.72, Pasirlayung, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, jika ingin menonton pertunjukkan angklung. Bahkan, anda juga bisa belajar memainkan alat musik angklung ini di tempat tersebut.

Tidak hanya memainkannya saja, anda juga bisa menjadikan angklung sebagai referensi untuk dijadikan oleh-oleh. Sebab, saung ini juga membuka toko tempat kerajinan di Bandung dan menjual aneka cinderamata, seperti gantungan kunci angklung, angklung bambu, angklung akrilik, dan juga pajangan gamelan.

3. Wayang Golek

Wayang golek adalah salah satu jenis boneka yang terbuat dari kayu yang biasa disebut dengan wayang, salah satu boneka khas Indonesia yang berasal dari Pasundan, Jawa Barat. Wayang ini seringkali menjadi bagian utama dalam pertunjukan seni tradisional khas Sunda.

Tidak hanya menjadi kesenian yang dipertontonkan, wayang golek juga bisa anda jadikan hiasan rumah. Jika anda sedang berkunjung ke Kota Bandung dan ingin membeli wayang golek, langsung saja untuk mengunjungi Jalan Haji Akbar No.10, Pasar Kaliki, Cicendo.

4. Tas dan Sepatu Kulit Lokal

Bandung dikenal sebagai surganya fashion lokal, apalagi pada produk tas dan sepatu kulitnya yang berkualitas dan memiliki daya tahan yang baik. Bahkan produk lokal ini terbilang keren dan tidak kalah dari produk mancanegara. 

Untuk mendapatkan produk tas dan sepatu kulit buatan tangan dan lokal ini, anda bisa langsung mengunjungi pusat kerajinan di Bandung, yaitu di sentra sepatu kulit di Cibaduyut. Anda dapat membuat tas atau sepatu kulit secara custom, sesuai dengan selera anda disini.

5. Tas dan Pakaian Rajut

Produk rajutan juga menjadi salah kerajinan lokal di Bandung dan terkenal akan kualitasnya. Anda dapat menemukan berbagai produk fashion rajut, seperti tas syal, cardigan, jaket, dan produk rajutan lainnya dengan harga terjangkau. 

Untuk mendapatkan produk rajutan, anda dapat mengunjungi Sentra Rajut Binong Jati, yang telah diresmikan oleh Pemerintah Bandung dengan nama Kampung Wisata Kreatif.

6. Kerajinan Tangan

Bandung dikenal kaya akan berbagai kerajinan tangan, baik itu anyaman, kerajinan kayu, bambu, keramik, dan lainnya dengan kualitas tinggi. Anda dapat menemukan aneka kerajinan tangan untuk oleh-oleh atau sebagai dekorasi interior untuk mempercantik rumah anda. Jika anda ingin mencari tempat kerajinan di Bandung, maka anda bisa langsung ke kawasan Lembang dan daerah Cihampelas.

Nah, itu dia 6 kerajinan tangan beserta tempat kerajinan tangan di Bandung yang bisa kamu kunjungi, dan menjadi referensi buah tangan yang dapat dibawa pulang ke rumah. Jika anda membutuhkan pengiriman untuk kerajinan tangan dengan jumlah banyak, percayakan saja kepada jasa ekspedisi Klik Logistics.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Kuliner Medan yang Wajib Banget Dikunjungi!

Klik Logistics siap mengirim kerajinan dari Bandung dengan tarif termurah mulai dari Rp 2.000/Kg. Sangat murah kan!. Untuk informasi pengiriman lebih lanjut, langsung saja kunjungi website kami di kliklogistics.co.id atau datangi langsung kantor cabang kami di Bandung yang beralamat di Jl. BKR No,204, Ciateul, Kec. Regol, Kota Bandung.

Kliklogistics

#Ongkirnya Murah
Terdengar Sampai Langit!

#OngkirnyaMurahTerdengarSampaiLangit!